Monday, July 16, 2012

Luna Maya Kunjungi Ariel Di Penjara

1 comments
Aktris, fotomodel, Luna Maya tampak bahagia setelah berjumpa dengan pujaan hatinya Nazriel Irham atau Ariel Peterpan. Kebahagiaan tersebut diungkapkan lewat pesan di akun Twitternya di tengah malam. "We say good bye, but just for a while dear love...:')," kata Luna Maya pesan Selasa dini hari, 29 Juni 2010, pukul pukul 00.00 WIB.

Seharian Luna memang mengunjungi Ariel di tahanan Markas Besar Polri di Jalan Trunojoyo, Jakarta. Luna tak datang sendiri dia bahkan memboyong serombongan orang, termasuk tukang cukur dan sederet makanan enak.
Setelah sepekan mendekam di tahanan Ariel tampak gembira. Demikian yang disaksikan Capung salah satu persone grup band Java Jive dan yang punya andil mengorbitkan Peterpan ke papan atas musik Indonesia. Ariel dan Luna Maya tampak saling merindu seperti lazimnya sepasang kekasih. "Mereka makan berdua. Luna bawa makanan banyak sekali. Lalu dibagi-bagikan dengan yang lain. Dia tidak mengeluh kok," kata Capung. Ada banyak makanan yang dibawa Luna. Antara lain otak-otak, burger, ayam panggang. "Makanannya banyak banget," kata Capung. Luna, tampaknya tak terganggu dengan sejumlah pemeriksaan yang masih menantinya. Sampai saat ini, Luna masih berstatus sebagai saksi dalam kasus video pornonya bersama Ariel. Sedangkan mantan personel Peterpan itu sudah menjadi tersangka

Sunday, July 15, 2012

Park Yong-ha, Aktor Asal Korea Selatan Bunuh Diri

0 comments
Park Yong-ha, aktor asal Korea Selatan ditemukan tewas di kediamannya. Sebelum bunuh diri, Park rencananya akan tampil di seri drama 'Love Song'. Seperti dilansir Allkpop, Rabu (30/6/2010), 'Love Song' merupakan serial drama televisi yang diadaptasi dari film Cina 'Comrades: Almost a Love Story'.  Di film tersebut, Park sepakat untuk menjadi bintang utamanya.
'Love Song' digarap oleh Oh Soo Yun yang sebelumnya sukses lewat 'Winter Sonata', serial yang juga dibintangi Park. Selain Park, serial tersebut juga akan dibintangi aktris Yoon Eun-Hye. Rencananya, 'Love Song' dijadwalkan mulai syuting pada Agustus ini. Namun, sepertinya rencana tersebut akan gagal, setelah aktor yang kini berusia 32 tahun itu ditemukan gantung diri pada Rabu (30/6/2010), pukul 05.30 waktu setempat. Kepolisian Metropolitan Seoul menyebutkan Park gantung diri dengan kabel charger ponsel. Namun hingga kini polisi masih melakukan penyelidikan lebih lanjut.


Seorang aktor dan penyanyi populer Korea Selatan ditemukan meninggal di rumahnya diduga melakukan tindak bunuh diri.
Menurut polisi, Park Yong-ha, 33 tahun, ditemukan oleh ibunya, setelah menggantung diri menggunakan kabel listrik. Polisi mengatakan bahwa Park menderita stress karena harus mengurusi perusahaan dan karir sementara ayahnya menderita kanker. Bila memang bunuh diri, Park menjadi artis ke sekian di Korea Selatan yang melakukan bunuh diri. Ini menyusul meninggalnya bintang film Choi Jin-sil di tahun 2008, dan Lee Eun-joo di tahun 2005.

Karir sukses

Menurut laporan media, Park sedang merawat ayahnya yang berusia 62 tahun, dan menghabiskan waktu terakhirnya bersama ayahnya hari Selasa malam. "Saya yang seharusnya menderita, papa, bukannya papa. Saya menyesal, saya menyesal," kata pernyataan polisi mengutip Park sebelum meninggal. Park juga mengatakan kepada teman-temannya minggu ini bahwa "kerjaannya sekarang sedang sulit dan hidup rasanya berat sekali." Polisi mengatakan tidak ada surat yang ditinggalkan oleh aktor tersebut dan mereka tidak merasa curiga dengan kematian Park.Mereka mengatakan dia tidak memiliki sejarah depresi.

Park menjadi terkenal dalam perannya dalam seri drama televisi Winter Sonata di tahun 2002, dimana dia mendapatkan banyak pengikut di Jepang dan negara Asia lainnya.

Dia kemudian mengeluarkan album sebagai penyanyi. Dia dijadwalkan untuk melakukan pengambilan gambar bulan Juli untuk seri drama televisi Korea berjudul Comrades, Almost A Love Story.

Saturday, July 14, 2012

Lia Ladysta Personel Trio Macan Rekam Adegan Ranjang

0 comments
Rupanya, bukan cuma Ariel, Luna Maya, dan Cut Tari saja yang pernah merekam adegan intim. Personel 3 Macan, Lia Ladysta juga merekam adegan syur dengan pacarnya. "Aku sih pernah, tapi langsung dihapus. Ngeri juga kalau sampai didokumentasikan soalnya aku kan public figure," aku Lia yang ditemui di kawasan Tebet, Jakarta Selatan, baru-baru ini. Lia menyadari posisi dirinya yang seorang public figure, dapat dengan mudah dijatuhkan pamornya karena skandal. "Menurut aku, kalau untuk menjatuhkan public figure tuh cepat banget. Seperti Peterpan. Sudah delapan tahun eksis, ternyata untuk menghancurkan itu cuma butuh satu pemberitaan doang," tuturnya.


Bagi pemain film Hantu Puncak Datang Bulan itu, orang yang sampai merekam adegan seks dengan pasangan tidak bisa dibilang wajar. Apalagi seperti Ariel yang selalu mengabadikan adegan seks dengan lawan mainnya di ranjang yang tak cuma satu orang. "Itu sih sudah kelainan. Ya iya dong, kalau sampai satu orang, dua orang, mungkin ada lagi, itu sudah kelainan kan. Kenapa juga harus divideoin. Kita harusnya lebih mikir ke depan," sesalnya.

Friday, July 13, 2012

Di Manado Heboh Video ARIEL-Bunga Citra Lestari (BCL)

0 comments
Video adegan intim dalam format VCD dengan pelaku mirip Ariel dan Bunga Citra Lestari (BCL) dikabarkan heboh beredar di Manado, Sulawesi Utara. Tapi tidak demikian di kawasan Glodok, Jakarta Barat. Kawasan ini memang dikenal sebagai salah satu pusat peredaran "film panas" di Jakarta. Hingga saat ini para penjual mengaku belum mendapatkan pasokan film yang menghebohkan itu. "Belum ada bos. Enggak tahu kalau di tempat lain. Di sini belum punya," kata salah seorang pedagang 


Berdasarkan penelusuran di lapangan, sejumlah pedagang di lokasi yang sama juga mengatakan hal serupa. Kabar beredarnya VCD tersebut, diakui mereka, memang sudah santer terdengar. Namun hingga kini "barangnya" memang belum masuk ke kawasan Glodok. "Katanya kan artisnya emang banyak. Tapi sekarang emang belum ada," ujar pedagang berusia sekitar 30-an ini. Dia juga mengaku antusiasme pembeli pun tidak terlalu tinggi terhadap kasus video artis yang ramai belakangan ini. Menurutnya, hanya sesekali saja pembeli yang menanyakan video-video tersebut. "Ada sih, tapi enggak rame-rame amat. Biasa aja. Lagian juga barangnya sekarang susah, jarang," tuturnya. Seperti diberitakan sebelumnya, VCD mirip Ariel dan BCL dikabarkan beredar luas di Manado. Pihak Mabes Polri masih meneliti kebenaran kabar tersebut. Pihaknya juga  berjanji untuk mengusut tuntas kasus yang menyeret sejumlah nama pesohor muda Tanah Air. Sementara itu, BCL, melalui manajernya, telah memberikan bantahannya terkait video tersebut. Dody, manajer BCL, menegaskan bahwa istri aktor Ashraf Sinclair  itu, tidak memiliki kedekatan dengan Ariel. Hubungan BCL dengan Ariel selama ini hanya sebatas urusan pekerjaan.

Thursday, July 12, 2012

Citra Indonesian Idol 2010 diSawer Seorang Pria

0 comments

Nggak cuma penyanyi dangdut doang yang bisa disawer. Ternyata Citra Idol pun juga terima saweran. Ini terjadi saat Media Gathering Splash and Fun bareng RCTI di Waterbom, Minggu (1/8) malam. Tapi sawerannya kali ini bukan berbentuk uang, tapi berupa bunga dari seorang wartawan pria.

Saat wartawan tersebut maju ke bibir panggung dan memberikan bunga kepada Citra, sontak penonton pun bersorak. Citra yang melantunkan hits Cinta milik d'Bagindas langsung tersipu malu. Citra tak menyangka Indonesian Idol 2010 membuatnya mendadak top. Terlanjur terkenal, Citra akhirnya belajar menjadi selebriti dan superstar. 

 

"Ini benar-benar sesuatu yang mendadak. Proses yang instan dan dadakan ini kita berusaha untuk belajar menjadi selebriti yang baik," ungkap Citra 'Idol 2010. Grand Finalis Indonesian Idol 2010 ini mengaku masih dalam tahap belajar menjadi superstar.

"Masa di sini, aku pakai untuk pembelajaran menjadi seorang superstar. Aku banyak dibekali. Setelah itu aku akan menjadi siapa. Di situ karier aku baru mulai untuk menjadi seorang superstar," paparnya penuh senyum. Citra juga mempersiapkan album perdananya. Ia mengatakan, "Aku mulai merencanakan masa depan dengan memulai untuk membuat album dan eksis di dunia entertain.

Tuesday, May 15, 2012

jual reuter modem

0 comments
jual reuter modem best offer 200k aja:










 

hub: 08996499757


Friday, February 3, 2012

Mengintip Kontes Ratu Kecantikan Arab Saudi

0 comments
Walah unik nih, pemilihan putri di arab saudi lain dari yang lain, biasanya kalo pemilihan putri dari sebuah negara kan di lihat kecantikannya, keseksiannya, kepintarannya. (SOK TAU ne hehe).. kalo di arab beda yang dinilai yaitu ahklaknya subhanallah.. berikut infonya, maaf kalo agak telat.. 

Seolah tak mau tertinggal dengan negara-negara lain, Arab Saudi ikut menggelar pemilihan ratu kecantikan di negaranya. Tapi ajang pemilihan ratu kecantikan di Saudi, tentu saja berbeda dengan ajang pemilihan ratu kecantikan di banyak negara.


Di Saudi, sebutannya bukan kontes ratu kecantikan, tapi kontes “Ratu Berakhlak Cantik”. Kontes ini digelar di kota Safwa dan bebas dari hiruk pikuk liputan media, karena Saudi masih memberlakukan aturan ketat soal pemisahaan antara kaum lelaki dan perempuan. Di kontes ini, juga tidak ada kompetisia untuk pakaian renang maupun gaun malam.

Penyelenggara kontes “Ratu Berakhlak Cantik”, Khadra Al-Mubarak mengatakan, tidak seperti kontes kecantikan di negara lain yang lebih menekankan pada kecantikan fisik, kontes ratu di Saudi lebih ditekankan pada “inner beauty” peserta sesuai dengan standar nilai-nilai konservatif yang berlaku di Arab Saudi.

“Jadi yang menjadi pemenang sesungguhnya dalam kompetisi ini adalah masyarakat sendiri karena para pemenangnya mewakili budaya dari masyarakat itu sendiri,” lata Mubarak pada surat kabar Al-Watan.

Peserta yang terpilih jadi “Ratu Berakhlak Cantik” adalah Aya Ali Al-Mulla yang masih berusia 18 tahun. Ia berhasil mengalahkan 274 saingannya dalam kontes tersebut. Aya, dengan mengenakan pakaian khas perempuan Arab ‘abaya’ memiliki prestasi yang baik di sekolah dan bercita-cita ingin sekolah kedokteran.

Laporan media Saudi menyebutkan, sebagai pemenang Aya mendapatkan hadiah uang lebih dari 5000 riyal atau sekitar 1.333 dollar, sebuah kalung mutiara, jam tangan dan kalung berlian dan tiket perjalanan ke Malaysia. Sebelum diseleksi, menurut Al-Watan, para peserta harus menjalani masa-masa pengujian selama tiga bulan, mulai dari test kepribadian, psikologi, pengetahuan sosial dan budaya serta observasi bagaimana sikap mereka di tengah keluarga masing-masing. 

Coba kalo negara kita, weh-weh beda banget padahalkan sama-sama negara islam yang besar yah, tapi kok ??


Ngeri..20 Orang Meninggal di Jalan Batam Setiap Hari

0 comments
Nyawa orang seperti tak ada harganya, masa setiap hari ada yang meninggal dijalanan, 20 orang lagi setiap hari parah kan,, berikut beritanya..

Sebanyak 20 orang meninggal di jalan raya Batam setiap hari, kata Kepala Satlantas Polresta Barelang Kompol Dhameswara.

"Setiap hari 20 orang meninggal akibat kecelakaan jalan di Batam," kata Dhameswara di Batam, Jumat.

Ia mengatakan 90 persen dari kecelakaan yang mengakibatkan korban meninggal dunia itu menimpa pengendara roda dua.

"Mayoritas karena pengendara tidak menggunakan helm, tidak ada yang melindungi kepalanya ketika terbentur," kata Dhameswara.

ilustrasi

Menurut Dhameswara , kecelakaan yang mengakibatkan meninggal dunia itu terjadi akibat pengendara jatuh sendiri lalu kepalanya terbentur dan bertabrakan dengan kendaraan lain.

"Itulah pentingnya helm untuk melindungi kepala kita. Helm dapat menyelamatkan nyawa," kata dia.

Sementara itu, Kepolisian Daerah Kepulauan Riau menjual helm berstandar nasional dengan harga murah dalam bazar kejujuran.

Penjualan helm itu dilakukan untuk mendorong penggunaan helm berstandar nasional, demi menjaga keselamatan.

Sebelumnya, Chevron bekerja sama dengan LSM internasional Asia Injury Prevention (AIP) Foundation membagikan 650 helm untuk anak-anak SD Batam.

Perwakilan Chevron, Chris Houha mengatakan pembagian helm itu untuk menekan angka kecelakaan jalan raya.

"Angka kecelakaan jalan raya di Indonesia sangat tinggi. Untuk itu kami berupaya menguranginya dengan membagikan helm kepada anak-anak, agar tertanam di diri mereka untuk menjaga keselamatan di jalan raya," kata Chris Houha.

Menurut dia, hanya sedikit anak yang menggunakan helm di Indonesia. Padahal, helm adalah alat perlindungan yang penting.

"Helm menjaga diri kita dari kecelakaan. Bahkan helm dapat menyelamatkan nyawa kita bila terjadi kecelakaan," kata dia kepada anak-anak SD 01 Batu Ampar.